Cara Pasang Youtube Vanced Di Sony Xperia X Compact
FAUZIL BLOG 001 - Nah,,, nampaknya seru nih pemirsa. Kaliini yang akan di bahas adalah youtube vanced, aplikasi youtube bebas iklan yang sedang ramai digunakan oleh banyak pengguna hp Android. Aplikasi youtube vanced ini memang tidak memunculkan iklan saat kita sedang nonton vidio youtube.
Seperti youtube premium, pengguna tidak akan melihat iklan selama pemirsa masih berlangganan youtube premium. Nah, si youtube vanced ini bisa dikatakan sama dengan youtube premium, sama-sama tidak menampilkan iklan saat nonton vidio youtube, namun ada juga perbedaannya. Youtube premium, pemirsa atau pengguna wajib berlangganan dengan youtube premium alias berbayar, sedangkan youtube vanced, tidak perlu berlangganan alias gratis.
Nah, bang, gimana nih caranya biar bisa dapat youtube vanced? Gampang sekali! Nanti akan saya jelaskan cara pemasangannya secara rinci agar pemirsa bisa mengikutinya pelan-pelan. Memang sih untuk pemirsa yang masih awam sering kebingungan untuk mendapatkan aplikasi youtube vanced, itu karena di web site youtube vanced-nya sendiri tidak terdapat link download youtube vanced, namun yang tersedia hanya link manager yang dimana aplikasi manager itulah yang sebenarnya digunakan untuk memasang aplikasi youtube vanced.
Langsung saja deh saya bahas cara pemasangan youtube vanced-nya. Untuk pemirsa yang sudah punya manager vanced-nya jangan di hapus, karna langkah yang akan saya berikan nanti juga menggunakan aplikasi manager vanced. Yang belum punya, silakan download DISINI.
Cara Instal Youtube Vanced Di Hp Sony Xperia X Compact.
1. Silakan pemirsa masuk ke web youtube vanced.
2. Pilih Vanced Manager.
3. Setelah selesai, langsung saja instal aplikasi Vanced Manager nya. Saya menggunakan browser Firefox untuk download jadi saya perlu memberikan ijin untuk Firefox untuk melanjutkan peng instalan aplikasi vanced manager-nya.
4. Pilih instal untuk melanjutkan proses instal aplikasi Vanced Manager.
5. Setelah proses instal selesai, langsung saja buka aplikasi vanced manager-nya.
6. Pilih mari memulai untuk melanjutkan.
7. Selanjutnya contreng youtube saja atau pilih semua juga tidak apa-apa, lalu klik panah biru seperti gambar dibawah.
8. Sekarang pemirsa perlu memilih antara root dan tidak. Jika hp pemirsa sudah memiliki akses root maka pemirsa perlu memilih root, jika belum root ya pilih saja no root.
9. Pemirsa akan melihat peringatan dari vanced, pilih saja tutup.
10. Sekarang silakan pemirsa download youtube vanced dan vanced microg nya. Karena saya sudah instal sebelumnya jadi yang nampak di bawah adalah pasang ulang.
Tunggu proses download selesai dan jangan keluar dari aplikasi vanced manager sebelum proses download selesai.
8. Setelah selesai langsung saja instal youtube vanced dan vanced microg dan beri ijin dulu aplikasi vanced manager-nya untuk melanjutkan pemasangannya.
9. Beri izin untuk instal aplikasi yang tidak dikenali.
10. Pilih instal.
Yang di instal youtube vanced dan vanced microg ya pemirsa. Saya sarankan untuk instal dua aplikasi tersebut. Untuk vanced musik boleh di instal boleh tidak.
11. Tunggu prosesnya hingga selesai.
Note: youtube vanced di atas adalah aplikasi yang di gunakan untuk nonton vidio seperti aplikasi youtube biasa.
Sedangkan vanced microg di gunakan untuk log-in akun youtube. Tanpa vanced microg pemirsa tidak bisa login ke youtube vanced-nya.
Buka aplikasi youtube vanced-nya dan, Taraaa,,, dengan begitu pemirsa sudah bisa menikmati streaming youtube tanpa adanya iklan. Pokoknya serasa youtube premium deh.
Kayaknya itu dulu deh bahasan tentang cara Instal aplikasi youtube vanced. Sekiranya terdapat kata-kata yang kurang bisa dipahami bisa pemirsa keluhkan di kolom komentar.
Terus apa lagi ya yang perlu saya sampaikan, kayaknya udah semua deh. Setelah aplikasi terpasang tinggal dinikmati saja. Salam youtube bebas iklan.
Mantap...
ReplyDeleteThis comment has been removed by the author.
ReplyDelete